Kemuliaan Nabi Muhammad shallallahu ‘alaihi wa sallam, sudah tampak sejak kelahirannya. Ada banyak keajaiban yang mengiringi sejarah kelahiran nabi akhir zaman itu. Apa saja peristiwa yang luar biasa yang terjadi ? berikut ulasnnya.
Muhammad SAW lahir dari pasangan Abdullah dan Aminah. Abdullah adalah putra dari Abdul Mutholib pemimpin suku Quraisy. Sementara Aminah merupakan putri dari Wahb pemimpin Bani Zuhrah.
Kelahiran Rasulullah pada 12 Rabiul Awal, Tahun Gajah di Mekah merupakan momen pembuka rahmat bagi seluruh alam semesta. Hingga Allah subhanahu wa ta’ala memerintahkan untuk memberi penghormatan kepadanya. Allah berfirman,
''Sesungguhnya Allah dan malaikat-malaikat-Nya bershalawat untuk Nabi. Hai orang-orang yang beriman, bershalawatlah kamu untuk Nabi dan ucapkanlah salam penghormatan kepadanya.''(QS. al-Azhab: 56).
Terjemahan Makna dalam Bahasa Indonesia atau Isi Kandungan firman Allah dalam surah al-Azhab : 56 adalah sebagai berikut :
Sesungguhnya Allah menyanjung Nabi di depan para malaikat yang dekat kepadaNya, para malaikat juga menyanjung Nabi dan mendoakannya. Wahai orang-orang yang membenarkan Allah dan RasulNya serta melaksanakan SyariatNya, bershalawat kepada Nabi dan ucapkanlah salam dengan sebenar-benarnya sebagai penghormatan dan pengagungan.
Jauh sebelum kelahiran Rasulullah, Allah sudah mengabarkan akan kehadiran Nabi akhir zaman. Kedatangan Rasulullah telah disebut-sebut dalam kitab sebelum Alquran, yakni dalam kitab Taurat dan Injil. Sehingga, para rabi Yahudi dan pendeta Nasrani telah mengenal Rasulullah dari gambaran tentang sifat-sifatnya.
Bahkan, Allah mengatur alam raya sedemikian rupa untuk menyongsong kedatangan misi kerasulan Nabi Muhammad. Terdapat tanda-tanda dan keajaiban yang mengiringi masa-masa menjelang kelahiran Nabi Muhammad.
sementara itu Menjelang kelahiran Rasulullah juga, Raja Abraha merasa kesal karena banyaknya orang yang berbondong-bondong mengunjungi ka’bah, sehingga dia membangun gereja yang megah untuk menyaingi ka’bah. Namun geraja tersebut diabaikan, malah ada yang melemparinya dengan kotoran manusia. Raja Abraha pun merasa marah hingga memutuskan untuk menghancurkan ka’bah. Dalam perjalanan,pasukan gajah Raja Abraha yang di pimpin oleh panglima Abu Rugal saat hampir sampai ke kota Makkah,Tiba-tiba gajah-gajah itu berhenti dan berbalik mundur dengan izin Allah. Lalu, langit penuh dengan kawanan burung Ababil yang datang dengan melemparkan batu-batu panas dan berpijar ke arah Abrahah dan pasukannya. Abrahah sendiri dikatakan lari kembali ke Yaman dan tak lama kemudian meninggal dunia.
Selain itu, menjelang detik-detik kelahiran Nabi, benteng-benteng kezaliman mengalami keguncangan. Misalnya, api suci yang dipuja-puja oleh orang Majusi atau zoroaster di kuil pemujaan di Persia tiba-tiba padam Para pengikut Majusi berusaha menyalakan apinya, tapi tetap saja tidak menyala..konon Api Majusi itu selalu menyala hingga hampir seribu tahun.
Di tempat lain, air Danau 'A' yang dikultuskan orang-orang Persia tiba-tiba surut dan akhirnya kering. Sementara serambi-serambi istana Kisra (raja Persia) yang merupakan pusat kezaliman dan kekafiran dunia tiba-tiba retak dan runtuh.
Sementara itu, diriwayatkan bahwa pada malam kelahiran Nabi, bumi mengguncang sehingga berhala-berhala yang terpancang di sekitar Ka'bah jatuh bergelimpangan dan berhancuran.
Selain itu, terjadi peristiwa menggemparkan di kerajaan Romawi, di mana beberapa buah gereja dan biara tiba-tiba runtuh. Demikianlah Allah memperlihatkan tanda-tanda kebesaran-Nya akan datangnya sosok penutup para Nabi yang akan menggoyahkan benteng-benteng kezaliman dan penyempurna ajaran-ajaran sebelumnya.
Penyunting: elanurhidayah
0 komentar:
Posting Komentar